5 Game yang Terkenal Sebelum Mobile Legends

5 Game yang Terkenal Sebelum Mobile Legends | Halo sobat, kembali lagi dengan admin GudangTutorial yang selalu update postingan terbaru. Pada kesempatan kali ini, admin akan membahas tentang 5 game yang terkenal sebelum Mobile Legends. Pastinya sobat sudah tidak asing lagi dengan Mobile Legends, bahkan hampir semua kalangan memainkan game ini.

Apa nih game yang sering sobat mainkan sekarang? Pasti jawabannya 'Mobile Legends'! Game kekinian yang satu ini emang bikin adiktif (kecanduan) banget, bahkan saat ini sukses dimainkan oleh hampir semua kalangan.

Sebelum game 'Mobile Legends' booming, ternyata ada sejumlah game yang pernah viral di dunia. Game apa saja yang lebih dulu terkenal sebelum 'Mobile Legends'? Simak artikel berikut ini, ya!

1. Pokemon Go


Game pertama adalah 'Pokemon Go'. Game yang cukup heboh saat debut ini mulai ditinggalkan para penggunannya secara perlahan, tercatat pengguna aktifnya kini hanya sekitar 5 juta orang saja. Penurunannya sangatlah dratis karena semula digunakan oleh sekitar 50 juta orang pengguna. Well, apa penyebab game ini ditinggalkan, ya?

2. Clash of Clans


Selanjutnya adalah 'Clash of Clans'. Game yang mengusung tema perang antarklan atau pasukan ini sempat heboh di tahun 2016, dimainkan dengan cara menyusun strategi untuk menjatuhkan benteng pertahanan musuh. Namun, 'Clash of Clans' kini mulai meredup dan mulai ditinggalkan fans semenjak kehadiran 'Mobile Legends'.

3. Clash Royale


Berharap mengikuti kesuksesan 'Clash of Clans', developer Supercell hadirkan game baru bertajuk 'Clash Royale'. Sayangnya, harapan mereka harus dikubur karena game ini mengalami nasib sama seperti 'Pokemon Go' yang heboh di masa awal peluncurannya saja. Kabarnya, kegagalan ini karena 'Clash Royale' memiliki alur yang membosankan dan kurang menantang sehingga ditinggalkan penggemarnya.

4. Angry Birds


Siapa tak kenal 'Angry Birds'? Game satu ini pernah fenomenal, menceritakan burung-burung pemarah yang berusaha kalahkan sekumpulan babi pencuri telur melalui cara bermain yang tergolong mudah. Di masa jaya, game besutan Rovio ini pernah digunakan oleh lebih dari 1 juta pengguna smartphone di seluruh dunia, kini mulai ditinggalkan karena ada banyak game yang jauh lebih seru dan menarik!

5. Flappy Bird


Game terakhir adalah 'Flappy Bird'. Sama halnya dengan 'Angry Bird', game ini bertemakan burung namun sangat sulit untuk dimainkan. Meskipun sangat viral di awal perilisannya, namun 'Flappy Bird' tidak bertahan lama. Game ini ditinggalkan penggunannya karena memiliki cara kerja super rumit.

Itulah 5 game yang terkenal sebelum Mobile Legends. Dari 5 game di atas, mana game yang sobat mainkan dulu? Tulis jawabanmu di kolom komentar ya sob.

Sumber: JalanTikus
NFL_FULL MATCH2018
NFL_FULL MATCH2018

Previous
Next Post »